Penasaran Dengan Daftar Kampus dan Jumlah Program Studi Masing-masing Kampus SPAN PTKIN 2025? Cek Di sini
![]() |
Penasaran Dengan Daftar Kampus dan Jumlah Daya Tampung SPAN PTKIN 2025? Cek Di sini (Sumber foto: span.ptkin.ac.id) |
Guru Sejarah - Para siswa lulusan Madrasah Aliyah, Madrasah Aliyah Kejuruan, Sekolah Menengah Atas, Sekolah Menengah Kejuruan, Pendidikan Diniyah Formal, Pendidikan Kesetaraan Pondok Pensantren Salafiyah/Mu'adalah Muallimin/Mua'dalah Salafiyah pada tahun 2025 dapat mendaftar di SPAN PTKIN.
SPAN-PTKIN adalah singkatan dari Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri merupakan pola seleksi yang dilaksanakan secara nasional oleh panitia pelaksana yang ditetapkan Menteri Agama Republik Indonesia.
Tujuannya adalah memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada sekolah maupun madrasah untuk mendaftarkan siswanya melalui SPAN-PTKIN agar memperoleh kesempatan mengikuti pendidikan tinggi di Perguruan Tinggi. Di samping itu juga untuk mendapatkan calon mahasiswa baru yang memiliki prestasi akademik tinggi melalui seleksi siswa MA/MAK/SMA/SMK/Pendidikan Diniyah Formal/Pendidikan Kesetaraan Pondok Pensantren Salafiyah/Mu'adalah Muallimin/Mua'dalah Salafiyah.
Sistem seleksi SPAN-PTKIN adalah secara nasional berdasarkan penjaringan prestasi akademik melalui nilai raport maupun prestasi lainnya berupa portofolio tanpa ujian tertulis hampir sama dengan sistem Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) melalui jalur tes di bawah kemendikbudristek. Oleh karena itu setiap satuan pendidikan berhak juga untuk mendaftarkan siswanya ke SPAN-PTKIN.
Pelaksanaan SPAN-PTKIN secara nasional diikuti oleh 59 Perguruan Tinggi dengan harus memenuhi prinsip adil, transparan, dan tidak diskriminatif dengan tetap memperhatikan potensi calon mahasiswa dan kekhususan PTKIN.
Daftar Kampus dan Jumlah Prodi SPAN-PTKIN 2025
Berikut daftar kampus dan jumlah program studi yang ditawarkan SPAN PTKIN tahun 2025 yang dapat menjadi pilihan siswa, yaitu:
Universitas Islam Negeri (UIN)
- UIN Sumetera Utara Medan
- UIN Sultan Syarif Kasim Riau
- UIN Ar-Raniry Banda Aceh
- UIN Imam Bonjol Padang
- UIN Syahada Padangsidimpuan
- UIN Mahmud Yunus Batusangkar
- UIN Syech M. Djamil Djambek Bukittinggi
- UIN Raden Fatah Palembang
- UIN Raden Intan Lampung
- UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
- UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu
- UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
- UIN Sunan Gunung Djati Bandung
- UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten
- UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
- UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- UIN Walisongo Semarang
- UIN KH Abdurrahman Wahid Pekalongan
- UIN Raden Mas Said Surakarta
- UIN Profesor K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto
- UIN Salatiga
- UIN Sunan Ampel Surabaya
- UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
- UIN Antasari Banjarmasin
- UIN Mataram
- UIN KH.Achmad Siddiq ( KHAS ) Jember
- UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung
- UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda
- UIN Alauddin Makasar
- UIN Datokarama Palu
Institut Agama Islam Negeri (IAIN)
- IAIN Lhokseumawe
- IAIN Langsa
- IAIN Kerinci Jambi
- IAIN Curup
- IAIN Metro Lampung
- IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung
- IAIN Pontianak
- IAIN Kudus
- IAIN Madura
- IAIN Kediri
- IAIN Ponorogo
- IAIN Palangkaraya
- IAIN Sultan Amai Gorontalo
- IAIN Ambon
- IAIN Manado
- IAIN Parepare
- IAIN Bone
- IAIN Palopo
- IAIN Kendari
- IAIN Ternate
- IAIN Fattahul Muluk Papua
- IAIN Sorong
- IAIN Takengon
Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN)
- STAIN Bengkalis
- STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh
- STAIN Majene
- STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau
- STAIN Mandailing Natal
Universitas
- Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA)
Itu beberapa daftar kampus beserta masing-masing jumlah daya tampung pada SPAN-PTKIN tahun 2025 ini. Bagi siswa yang mau mendaftar bisa langsung cek rincian nama prodi pada masing-masing kampus beserta jumlah daya tampungnya. Kemudian setelah mengetahui bisa langsung cek jadwal, persyaratan dan tata cara pendaftaran SPAN-PTKIN 2025.
Sumber: https://span.ptkin.ac.id/
Post a Comment for "Penasaran Dengan Daftar Kampus dan Jumlah Program Studi Masing-masing Kampus SPAN PTKIN 2025? Cek Di sini"